Cara Install AutoCAD 2007 di Windows 8

Cara install AutoCAD 2007 di Windows 8 - Beberapa waktu lalu seorang teman meminta saya untuk menginstal autoCAD 2007 di komputer windows 8 miliknya. Ternyata cara menginstal AutoCAD 2007 pada window 8 sedikit berbeda dengan windows 7 ataupun windows xp. Saya belum mencoba untuk AutoCAD 2010, AutoCAD 2011, AutoCAD 2012 dan AutoCAD 2013, silahkan anda coba sendiri.

Untuk dapat menginstal AutoCAD 2007 pada windows 8 yang pertama anda lakukan adalah menginstal .NET 3.5 yang dapat anda unduh dari situs Microsoft atau jika anda punya DVD windows 8 dapat mengikuti langkah dibawah ini:

  • Masukan DVD Installer Windows 8 ke DVD Drive Komputer atau Laptop kamu, untuk yang menggunakan Bootable ISO silahkan di Mount dulu menggunakan PowerISO atau Deamon Tools.
  • Selanjutnya buka folder "sources", lalu cari folder "sxs". Copy-kan folder "sxs" ke dalam Local Disk C: kamu.
  • Paste di Local Disk C:, Selanjutnya ubah nama folder tersebut dari "sxs" menjadi "net".
  • Selanjutnya buka Command Prompt (Admin), Caranya tekan tombol keyboard windows key + X dan pilih  Command Prompt (Admin) dan Ok. Selanjutnya kita ubah agar path hanya mengarah ke C:\. Ketikkan 'cd\' seperti gambar dibawah, Selanjutnya ENTER.
  • Jika sudah, Ketikkan Dism.exe /online /enable-feature /featurename:NetFX3 /Source:c:\net /LimitAccess di Command Prompt tadi. Perhatikan huruf besar, spasi dan path NET Framework yang tadi di Copy.
  • Selanjutnya tekan Enter, Jika semua tahap dilakukan dengan benar, maka proses Instalasi NET Framework 3.5 akan berjalan. 
  • Tunggu sampai 100%, jika sudah silahkan Restart Komputer atau Laptopnya.
  • Selanjutnya NET Framework 3.5 sudah terinstal di Windows 8 kamu

Cara Install AutoCAD 2007 di Windows 8

Proses Instalasi  NET Framework 3.5 sudah selesai, sekang lakukan proses intalasi  AutoCAD 2007 di Windows 8 seperti biasa. Bisa anda lihat seperti gambar dibawah ini:

Cara Install AutoCAD 2007 di Windows 8

Cara Install AutoCAD 2007

AutoCAD 2007 di Windows 8

Install AutoCAD 2007 di Windows 8

Cara Install AutoCAD 2007 Win8

AutoCAD 2007 di Win 8

Demikianlah cara install AutoCAD 2007 di Windows 8, semoga dapat bermanfaat untuk anda semua. Jika masih mengalami kesulitan silahkan tinggalkan komentar dibawah ini. Cara ini mungkin juga berlaku untuk AutoCAD versi terdahulu dan AutoCAD terbaru.